Jumat, 19 Juni 2015

Kinarya Citra Leka


Bagi saya, ini termasuk penampilan musik paling memuaskan selama saya berproses di KRST. Waktu itu tawaran datang dari teman-teman Fisipol UGM jurusan Hub. Internasional selaku penyelenggara. Kami diberi ketentuan untuk membawakan lagu mancanegara.

Band dadakan ini dihiasi oleh saya (gitar/kibord), Aga (gitar), Debby (bass), Putra (perkusi), dan Dennis (vokal). Pilihan lagu kami jatuh kepada 'Volare' oleh Gypsy Kings dan 'Let's Do It (Let's Fall in Love)' oleh Canal Fowkes.

Tidak puas dengan hanya bermain musik, kami sepakat bahwa kami ingin tampil beda. Maka pada H-1, Aga Dennis dan Putra bertandang ke Pasar Beringharjo dan membelikan kami berlima baju barong dengan warna yang berbeda-beda. Alhasil, the crowd loves us!

Acara diadakan di selasar GOR Klebengan, dan kami mendapat urutan tampil pas sebelum bintang tamu, yet the crowd loves us more. Video-nya bisa anda cek disini:


Mucho gracias!


1 komentar: